sipp

Sabtu, 26 Maret 2011


Contoh Pidato


Assalamualaikum Wr.Wb
Yang terhormat Bapak Lurah
Yang kami hormati bapak ketua RW dan ketua RT.
Rekan-rekan dan para tamu undangan yang berbahagia.
Salam sejahtera untuk kita semua
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa,karena atas rahmat dan karunia-Nya kita semua bisa berkumpul disini yang nantinya akan membahas mengenai sosialisasi “Pentingnya Menjaga Lingkungan Sekitar”.
Pada sebelumnya telah kita ketahui bersama bahwa Lingkungan Hidup adalah suatu hal yang sangat lekat dengan keberadaan kita saat ini.Dan kembali lagi kita harus berterima kasih kepada Tuhan YME yang telah memberikan semuanya itu untuk kita.
Namun,pemberian itu harus kita sertai dengan rasa memiliki.Memiliki bahwa Lingkungan itu milik kita bersama dan memiliki bahwa Lingkungan itu adalah kewajiban kita untuk menjaganya.Hal ini bukan untuk kepentingan kita dewasa ini,namun juga sangatlah penting untuk generasi yang akan tumbuh pada saat mendatang.Generasi pewaris akan merasa kecewa jika kondisi lingkungannya sebelumnya yang rusak dan tidak terawat.
Hadirin yang berbahagia !
Sangatlah penting upaya kita untuk melestarikan lingkungan dengan langkah-langkah penindakan apapun.Asalkan penindakan itu baik ke depannya untuk Lingkungan tersebut.Sebagai contoh,seperti Penghijauan,Penanaman Seribu Pohon,Kerja Bakti dan banyak macam lainnya.Asalkan di dalam setiap pribadi manusia ada sikap Cinta Lingkungan pasti,Lingkungan kita bisa terjaga kebersihannya,Lingkungan terlihat lebih hijau,lebih asri,bersih,hilangnya polusi udara dan lainnya.
Maka daripada itu kepada semua aparat atau warga pemilik dari lingkungan ini,marilah,ayo kita jaga,kita rawat dan kita pelihara lingkungan kita tercinta ini agar semua tujuan dari lingkungan yang telah kita bahas diatas bisa terlaksana dan bisa terwujud.
Semoga,dengan adanya sosialisasi ini dapat menggugah hati kita semua untuk lebih dekat dengan alam terutama lingkungan.
Akhir kata,semoga Tuhan meridhoi setiap langkah kita dalam melaksanakan apa yang kita kerjakan ini.Amin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar